Home » , » AGAR SEHAT SAAT TUA HARUS MEMUASKAN KEHIDUPAN SEKSUAL

AGAR SEHAT SAAT TUA HARUS MEMUASKAN KEHIDUPAN SEKSUAL

Written By Unknown on Rabu, 06 Maret 2013 | Rabu, Maret 06, 2013

Jakarta, Kehidupan seksual seseorang yang memuaskan dapat menunjukkan kualitas kehidupan yang lebih baik di masa tua. Penelitian menunjukkan bahwa wanita yang merasa puas akan kehidupan seksualnya, akan memiliki proses penuaan yang lebih sehat.

Peneliti mengumpulkan informasi dari 1.200 wanita di San Diego yang berusia 60 sampai 89 tahun dan menemukan bahwa sekitar 67 persen dari peserta yang berusia 60-69 tahun mengaku memiliki hubungan seks yang baik.

Kepuasan terhadap kehidupan seksualnya, juga dirasakan oleh 60 persen dari peserta yang berusia 70-79 tahun dan 61 persen dari peserta yang berusia 80-89 tahun.

"Sebelumnya telah dilakukan banyak penelitian yang menyatakan bahwa seiring bertambahnya usia wanita, kepuasan seksualnya akan meningkat. Tetapi ternyata hubungan ini juga berlaku sebaliknya pada wanita," kata Wesley K. Thompson, penulis studi dari Research on Aging di University of California San Diego School of Medicine.

Kehidupan seksual yang memuaskan, membuat proses penuaan pada wanita menjadi lebih sehat. Meskipun tingkat aktivitas seksual sangat bervariasi antara wanita yang satu dengan yang lainnya, hal ini juga tergantung pada usia wanita dan kualitas hidup yang dirasakan.

Studi ini diterbitkan dalam Journal of American Geriatrics Society, seperti dilansir Everyday Health, Kamis (28/2/2013).

"Wanita akan mengalami penuaan yang sehat dan terhindar dari risiko berbagai penyakit jika memiliki kehidupan seksual yang memuaskan. Sehingga wanita yang tetap dapat mempertahankan kemampuan seksualnya hingga usia tua, akan memiliki masa tua yang lebih sehat," kata Thompson.

Hal ini terutama berlaku bagi orang dewasa yang lebih tua yang dapat mempertahankan kesehatan fisik dan mental. Kondisi fisik dan mental yang sehat dapat mempromosikan kepuasan seksual dan meningkatkan kualitas kehidupan di usia tua. Sealin itu, wanita yang puas terhadap kehidupan seksualnya juga akan memiliki kondisi psikologis yang baik masa tua.
Share this article :

Kunjungan

Update

 
Copyright © 2013. BERBAGI ILMU SOSIAL - All Rights Reserved | Supported by : Creating Website | Arif Sobarudin