Home » » Masyarakat dan Grup band

Masyarakat dan Grup band

Written By Unknown on Selasa, 19 Februari 2013 | Selasa, Februari 19, 2013

Konflik kerap terjadi dalam masyarakat dan tak bisa dipisahkan dalam kehidupan bermasyarakat. Sebab konflik terjadi karena pertentangan yang terjadi antar anggota masyarakat atau kelompok yang tentunya itu ditimbulkan adanya perbedaan diantara mereka. Tak bisa dipungkiri masyarakat sebagai kekuatan impersonal, yang mempengaruhi, mengekang juga menentukan tingkah laku anggota-anggotanya (Berry,1981,hal 5). 
Hal ini dikarenakan masyarakat bukan hanya sekedar suatu penjumlahan individu semata-mata. Melainkan sebuah sistem yang dibentuk dari hubungan antar mereka, sehingga menampilkan suatu realita tertentu yang mempunyai ciri-cirinya sendiri (Berry,1981,hal 5). Dengan lahirnya group-group band di dunia musik termasuk di kota Malang mereka menghasilkan karya yang mereka nikmati sendiri dan juga dinikmati orang lain. Seperti dalam masyarakat dimana masyarakat sebagai kekuatan impersonal, yang mempengaruhi, mengekang juga menentukan tingkah laku             anggota-anggotanya. (Berry,1981,hal 5). Sebab masyarakat bukan hanya sekedar suatu penjumlahan individu semata-mata. Melainkan sebuah sistem yang dibentuk dari hubungan antar mereka, sehingga menampilkan suatu realita tertentu yang        mempunyai ciri-cirinya sendiri (Berry,1981,hal 5).   

Setiap manusia tidak bisa hidup sendiri selalu membutuhkan orang lain, dan manusia kerap hidup berkelompok baik itu kelompok besar maupuk kecil. Seorang sosiolog Jerman yaitu Georg Simmel mengambil ukuran besar-kecilnya jumlah anggota kelompok, bagaimana individu mempengaruhi kelompoknya serta interaksi sosial dalam kelompok tersebut. Dalam analisanya mengenai kelompok Georg Simmel memulai  dengan bentuk kecil yang terdiri dari satu orang sebagai fokus hubungan sosial yang dinamakan monad yang kemudian berkembang dengan meneliti kelompok-kelompok yang terdiri dari dua atau tiga orang yaitu “dyad” serta “triad” dan kelompok-kelompok keci lainnya. Group band merupakan salah satu kelompok kecil yang seperti dimaksudkan oleh George Simmel karena mereka berinteraksi antar sesama anggota kelompok hingga terbangun solidaritas antar sesamanya.
http://sosiologi-industri.blogspot.com
Share this article :

Kunjungan

Update

 
Copyright © 2013. BERBAGI ILMU SOSIAL - All Rights Reserved | Supported by : Creating Website | Arif Sobarudin